Selasa, 16 Juni 2009

Futsal Open Turnamen Gubernur CUP I Segera Digelar

“ Pendaftaran Dibuka 20- 30 Juni 2009 “

Jayapura- Badan Futsal Papua ( BFP ) yang dibentuk November 2008, di bawah kepemimpinan Max Olua,S.Sos selaku Ketua Harian BFP, meski baru seumur jagung, namun sudah mulai melakukan gebrakan-gebrakan penting. Salah satu gebrakan yang dibuat adalah dengan menyelenggarakan Kejuaraan Futsal bertajuk BFP Open Turnamen Futsal Gubernur CUP I 2009, usia 23 tahun ke bawah.
Open Turnamen Futsal Gubernur CUP I U-23 ini direncanakan akan dimulai pada tanggal 15 Juli 2009 dengan melibatkan sejumlah klub Futsal di Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura serta satu atau dua klub yang mewakili sejumlah Kabupaten yang ada di Provinsi Papua.

” Mengingat iven ini baru pertama kali diselenggarakan oleh BFP, maka klub utusan Kabupaten-Kabupaten lain sementara dibatasi hanya 2 klub saja, sambil dievaluasi untuk keberlanjutannya di masa mendatang,” jelas Max Olua selaku Ketua Panitia Open Turnamen Futsal Gubernur CUP 2009 ini.
Karena itu, Max berharap seluruh Klub Futsal yang ada di Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura dan Kabupaten-Kabupaten lainnya di Papua, agar dapat mengambil bagian dalam kejuaraan ini, sehingga gaungnya bisa menggema ke seluruh penjuru tanah Papua, apalagi Futsal ini sendiri merupakan olahraga yang baru berkembang di Papua.
Pendaftaran tim, lanjut Max akan mulai pada tanggal 20 hingga 30 Juni 2009, bertempat di secretariat panitia yang beralamat di kantor Distrik Abepura Kota Jayapura, dengan biaya pendaftaran sebesar Rp.2.000.000,- ( Dua Juta Rupiah ) per tim
Mengingat Turnamen ini pesertanya dibatasi usia maksimal 23 tahun, maka kepada official tim, agar dapat menyiapkan ijasah asli atau akta kelahiran pemain, karena nantinya akan discrening oleh tim screening BFP.
Penghargaan yang akan diberikan BFP juga tidak tanggung-tanggung, untuk Juara I, selain piala bergilir dan piala tetap juga diberikan uang pembinaan sebesar Rp 15 Juta, demikian halnya dengan juara II, III dan IV selain trophy tetap juga mendapatkan uang pembinaan masing-masing, Rp 10 Juta, Rp 7 Juta dan Rp 5 Juta.(yomo)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar